BARITO KUALA - Anggota Koramil 1005-09/Anjir Pasar, Kodim 1005/Barito Kuala melakukan Gotong royong untuk pembuatan garasi tempat parkir kendaraan roda dua, di samping halaman Koramil 1005-09/Anjir Pasar Kecamatan Anjir Pasar Kabupaten Barito Kuala.Minggu (25/09/2022)
Pembangunan di lingkungan Koramil itu merupakan upaya pembenahan pangkalan untuk mewujudkan satuan yang rapi dan indah serta nyaman untuk menunjang pelaksanaan tugas satuan.
Pengerjaan Dengan Gotong royong untuk pembuatan tempat parkir yang ada di Koramil dipimpin oleh Bamin Danramil Peltu Haris Santo Menurutnya, kegiatan tersebut merupakan perintah dari komando atas dalam hal ini Kodim 1005/Barito Kuala. Setiap satuan yang ada di bawah diharapkan terus melakukan pembenahan pangkalan, baik kerapian, kebersihan kantor Koramil maupun di sekitar halaman.“Syukur Alhamdulillah cuaca hari ini cukup panas sehingga Pengerjaan dapat berjalan lancar dan maksimal. Lebih lanjut Danramil Mengatakan bahwa pembenahan pangkalan sangat penting untuk menunjang fungsi dan tugas Koramil.” terangnya Danramil (PENDIM 1005)
Baca juga:
Ini Dia Nama-nama Media Paling Keren
|